Hadiri Rakorda ST2023, Begini Harapan Pj Gubernur Safrizal - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Kep. Bangka Belitung

Butuh Bantuan? WhatsApp-in aja di 08117816340

Berikan penilaian dan saran Anda, isi di http://s.bps.go.id/SKM_online1900

Saat ini Publikasi Prov. Kep. Bangka Belitung 2024 sudah tersedia dan dapat diakses.

Hadiri Rakorda ST2023, Begini Harapan Pj Gubernur Safrizal

Hadiri Rakorda ST2023, Begini Harapan Pj Gubernur Safrizal

27 November 2023 | Kegiatan Statistik


Belitung – Penjabat (Pj) Gubernur Babel, Safrizal Zakaria Ali membuka Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) Sensus Pertanian 2023 (ST2023) di Sheraton Belitung Resort, Senin (27/11/2023).

Dalam sambutannya, Safrizal menyampaikan bahwa pembangunan berkelanjutan menjadi kunci dalam era disrupsi saat ini. Salah satu sektor yang dapat mendorong pembangunan berkelanjutan adalah sektor pertanian dan perikanan karena sektor ini tidak bergantung pada ketersediaan sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui. Lebih lanjut, Safrizal berharap agar kedepan sektor pertanian dan perikanan ini menjadi kontributor utama perekonomian, sehingga saat harga timah turun, perekonomian Babel tidak akan bergejolak seperti tahun-tahun sebelumnya.

Tak bisa dipungkiri bahwa saat ini banyak permasalahan yang dihadapi oleh petani di tanah air, salah satunya dengan adanya fenomena el nino yang sedang terjadi. Namun pemerintah daerah terus mengupayakan strategi melalui berbagai program untuk mengatasi permasalahan tersebut.

Sementara itu, Bupati Belitung, Sahani Saleh yang juga turut memberikan sambutannya menyampaikan bahwa Badan Pusat Statistik (BPS) selaku instansi yang menjadi pusat rujukan data memiliki peran yang sangat vital. Untuk itu Sahani Saleh menyatakan akan mendukung sepenuhnya upaya BPS dalam menghasilkan data statistik yang berkualitas, khususnya di Kabupaten Belitung. “Mari kita wujudkan visi dan misi pembangunan daerah kita dengan semangat gotong-royong dan kerjasama yang erat. Teruslah berkarya, berinovasi, dan bekerja keras demi kemajuan daerah kita”, ungkapnya.

Pada kesempatan yang sama, Sekretaris Utama BPS RI, Atqo Mardiyanto yang juga turut hadir menyampaikan ucapan terimakasih kepada jajaran BPS serta Pemerintah Daerah baik di tingkat Provinsi maupun Kabupaten/Kota atas kerja keras, dukungan dan kolaborasinya dalam pelaksanaan ST2023. Seperti diketahui bahwa tema yang diusung dalam ST2023 adalah “Mencatat Pertanian Indonesia untuk kedaulatan pangan dan kesejahteraan petani”. Dengan tema tersebut, tentu kita berharap data hasil ST2023 mampu menjadi landasan yang valid dalam pengambilan kebijakan Pemerintah dan pemangku kebijakan lainnya di bidang pertanian, menuju tercapainya kedaulatan pangan dan peningkatan kesejahteraan hidup seluruh petani di Indonesia.

Lebih lanjut, Kepala BPS Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Toto Haryanto Silitonga dalam laporannya menyampaikan bahwa kegiatan Rakorda ST2023 bertujuan untuk i) Koordinasi terkait teknis, administrasi, pengolahan data, analisis, serta diseminasi, pasca kegiatan pencacahan ST2023; ii) Integrasi evaluasi rangkaian kegiatan ST2023 dan kegiatan lainnya di Tahun 2023; iii) Integrasi persiapan kegiatan ST2023 dan kegiatan lainnya di Tahun 2024.

Mengingat luasnya cakupan data yang dihasilkan dari kegiatan sensus ini, maka data hasil ST2023 nantinya akan dirilis dalam 2 tahap. Tahap pertama akan dilakukan pada tanggal 4

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Statistics of Kepulauan Bangka Belitung)Komplek Perkantoran Terpadu Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung

Telp:(0717)439422

Fax: (0717)439425

Mailbox : bps1900@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik