Pembinaan Statistik Sektoral di DJPb Babel - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Kep. Bangka Belitung

Butuh Bantuan? WhatsApp-in aja di 08117816340

Saat ini Publikasi Prov. Kep. Bangka Belitung 2024 sudah tersedia dan dapat diakses.

Berikan penilaian dan saran Anda, isi di http://s.bps.go.id/skm_babel

Pembinaan Statistik Sektoral di DJPb Babel

Pembinaan Statistik Sektoral di DJPb Babel

28 April 2021 | Kegiatan Statistik


Pangkalpinang – (28/04) BPS Provinsi Kepulauan Bangka Belitung melakukan pembinaan statistik sektoral di Kanwil Direktorat Jenderal Perbendaharaan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (DJPb Babel). Kegiatan ini merupakan implementasi dari Perpres No 39 Tahun 2019 tentang Satu Data Indonesia dengan BPS sebagai instansi pembina statistik sektoral.

Acara berlangsung di pagi hari secara offline di aula  kantor DJPb Babel dan online melalui zoom meeting yang diikuti oleh pegawai di lingkungan DJPb. BPS Provinsi Babel hadir melalui Seksi Diseminasi dan Layanan Statistik bidang IPDS menyampaikan pembinaan pelatihan teknik penyusunan survei dan pengolahan hasil survei. Adapun materi yang disampaikan bertujuan untuk membina DJPb Babel dalam pelaksanaan survei anggaran pemerintah.

Peserta di ruangan maupun di zoom meeting antusias terhadap kegiatan ini. Beberapa pertanyaan bahkan harus ditunda karena waktu yang terbatas. Menurut Ibu Inge Yuliani, Kabid Perencanaan Anggaran I, kegiatan pembinaan seperti ini sangat bermanfaat bagi DJPb Babel untuk meningkatkan kualitas survei yang rutin mereka lakukan. Sinergi yang naik antara BPS Prov Babel dan DJPb Babel diharapkan mampu menghasilkan statistik yang berkualitas khususnya di tingkat sektoral.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Kepulauan Bangka Belitung

(BPS-Statistics Kepulauan Bangka Belitung)

Komplek Perkantoran Terpadu Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung

Telp: (0717) 439422

Mailbox: bps1900@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik